Pengaruh Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Produk Biskuit Roma Malkist PT Mayora Indah Jakarta

  • Desti Setya Ningrum
  • 2021

Abstrak

ABSTRAK

 

 

Desti Setya Ningrum (22180602), Pengaruh Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Produk Biskuit Roma Malkist Pada PT Mayora Indah Jakarta.

 

Penelitian dilakukan untuk membuktikan pengaruh Word Of Mouth terhadap Keputusan Pembelian Produk Biskuit Roma Malkist. Word Of Mouth merupakan informasi yang berpengaruh kuat untuk meningkatkan Keputusan Pembelian pada konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah Deskriptif Kuantitatif dengan metode pengumpulan data kuesioner dan dokumentasi. Menggunakan teknik non-probability sampling dengan jumlah responden 100 responden. Perhitungan untuk menganalisis data menggunakan SPSS Versi 26. Berdasarkan hasil perhitungan Uji Koefisien Korelasi diperoleh hasil sebesar 0,725 artinya memiliki hubungan yang kuat antara word of mouth dan keputusan pembelian. Hasil Uji Koefisien Determinasi menghasilkan nilai R Square sebesar 0,526 atau 52,6% berarti sebesar 52,6% dipengaruhi oleh word of mouth. Pada Uji Regresi Linier Sederhana menghasilkan Y = 5,935 + 0,638X nilai a sebesar 5,935 artinya bila word of mouth bersifat konstan maka keputusan pembelian 5,935. Adapun nilai b sebesar 0,638 mengindikasikan jika terjadi kenaikan word of mouth sebesar satu (1), maka akan meningkatkan keputusan pembelian sebesar 0,638. Dari hasil perhitungan diperoleh kesimpulan bahwa Word Of Mouth berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Produk Biskuit Roma Malkist PT Mayora Indah, Jakarta.

 

Kata kunci: Word Of Mouth, Keputusan Pembelian.

ABSTRACT

 

 

Desti Setya Ningrum (22180602), The Effect of Word of Mouth on the Purchase Decision of Roma Malkist Biscuits at PT Mayora Indah Jakarta.

 

The research was conducted to prove the effect of Word Of Mouth on the Purchase Decision of Roma Malkist Biscuits. Word Of Mouth is information that has a strong influence on escalating consumer purchasing decisions. The qualitative descriptive method was used in this research, with questionnaire and documentation data collection methods. It was using a non-probability sampling technique with a total of 100 respondents and using SPSS Version 26 to calculate the data. The result based on the Correlation Coefficient Test was 0,725, meaning that it had a strong relationship between word of mouth and purchasing decisions. The Coefficient of Determination Test resulted in an R Square value of 0.526 or 52.6%, meaning that 52.6% was influenced by word of mouth. Simple Linear Regression Test produced Y = 5.935 + 0.638X, a value of 5.935 means that if word of mouth was constant, then the purchase decision was 5.935. The b value of 0.638 indicated an increase in word of mouth by one (1) would increase purchasing decisions by 0.638. From the calculation results, it can be concluded that Word Of Mouth affects the Purchase Decision of Roma Malkist Biscuit Products of PT Mayora Indah, Jakarta.

 

Key words: Word Of Mouth, Purchase Decision

 

 

Kata Kunci
Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

 

Alvionita, V., & Prijati. (2017). PENGARUH WORD OF MOUTH, CITRA MEREK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN CHATIME. Jurnal Ilmu dan Riset Manajemen, 6(3), 1–16.

 

 

Amrullah, Siburian, P. S., & Zainurossalamia, S. (2016). PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS LAYANAN TERADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA. Jurnal Ekonomi Dan Manajemen, 13(2), 99–118.

 

 

Assauri, S. (2018). Manajemen Bisnis Pemasaran (Cetakan 1). Depok: PT RajaGrafindo Persada.

 

 

Doembana, I., & Abdul, Rahmat Muhammad, F. (2017). Manajemen Dan Strategi komunikasi Pemasaran. Yogyakarta: Zahir Publishing.

 

 

Firmansyah, M. A. (2018). Perilaku Konsumen (Sikap Dan Pemasaran) Cetakan Pertama (Cetakan 1). Yogyakarta: Deepublish.

 

 

Firmansyah, M. A. (2019). Pemasaran (Dasar dan Konsep) (Cetakan 1). Yogyakarta: CV. Penerbit Qiara Media.

 

 

Gienardy, M. (2019). ANALISIS PENGARUH BRAND COMMUNITY TERHADAP LOYALITAS MEREK PADA TOYOTA AGYA CLUB LUWUK BANGGAI. Jurnal Ilmiah Manajemen EMOR (Ekonomi Manajemen Orientasi Riset), 3(1), 1–13.

 

 

Joesyiana, K. (2018). PENGARUH WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA MEDIA ONLINE SHOP SHOPEE DI PEKANBARU (Survey pada Mahasiswa Semester VII Jurusan Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau). Jurnal Valuta, Vol. 4(1), 71–85.

 

 

Putri, S. L., & Deniza, M. P. (2018). PENGARUH BRAND AWARENESS DAN BRAND LOYALTY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK CHICKEN NUGGET FIESTA DI KOTA PADANG. Jurnal Agrica, 11(2), 70–78.

 

 

Rembon, A., & Lisbeth, Mananeke Emilia, G. (2017). PENGARUH WORD OF MOUTH DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PT . KANGZEN KENKO INDONESIA DI MANADO THEINFLUENCE OF WORD OF MOUTH AND PRODUCT QUALITY OF PURCHASING Fakultas Ekonomi dan Bisnis , Jurusan Manajemen Universitas Sam Ratulangi M. Jurnal EMBA, 5(3), 10.

 

 

Sitorus, O. F., & Utami, N. (2017). Strategi Promosi Pemasaran. In Fkip Uhamka.

 

 

 

 

 

 

Detail Informasi

Tugas Akhir ini ditulis oleh :

  • 22180602 - Desti Setya Ningrum
  • Prodi : Administrasi Bisnis
  • Kampus : Ciledug A
  • Tahun : 2021
  • Periode : I
  • Pembimbing : Agus Tri Indah Kusumawati, S.I.P.,MM
  • Asisten :
  • Kode : 0010.D3.AB.TA.I.2021
  • Diinput oleh : MDI
  • Terakhir update : 21 Desember 2021
  • Dilihat : 276 kali

TENTANG PERPUSTAKAAN


PERPUSTAKAAN UBSI


Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika merupakan layanan yang diberikan kepada civitas akademik khususnya mahasiswa untuk memperoleh informasi seperti buku, majalah, jurnal, prosiding, dll.

INFORMASI


Alamat : Jl. Kramat Raya No.98, Senen, Jakarta Pusat

Telp : +6285777854809

Email : perpustakaan@bsi.ac.id

IG : @perpustakaan_ubsi

Jam Operasional
Senin - Jumat : 08.00 s/d 20.00 WIB
Isitirahat Siang : 12.00 s/d 13.00 WIB
Istirahat Sore : 18.00 s/d 19.00 WIB

LINK TERKAIT


LPPM UBSI

Repository UBSI

E-Journal UBSI

E-Learning UBSI

Kemahasiswaan UBSI

Perpustakaan Nasional

e-Resources

Copyright © 2024 Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika