Perancangan Sistem Informasi Pengadaan Alat Tulis Kantor Pada PT Tata Bisnis Solusi Berbasis Web

  • Ahmad Sofiyan Hadi
  • 2021

Abstrak

ABSTRAK

Ahmad Sofiyan Hadi (12181633), Perancangan Sistem Informasi Pengadaan Alat Tulis Kantor Pada PT. Tata Bisnis Solusi Berbasis Web.

PT. Tata Bisnis Solusi merupakan perusahaan Teknologi Informasi yang bergerak di bidang penyedia Solusi Sistem Informasi Manajemen Dokumen dan Proses Kerja. PT. Tata Bisnis Solusi menyadari pentingnya Pengadaan Alat Tulis Kantor yang efektif dan efisien. Hal ini dikarenakan Pengadaan Alat Tulis Kantor merupakan salah satu penunjang kegiatan opersional yang berjalan setiap harinya di PT. Tata Bisnis Solusi. Sistem proses transaksi Pengadaan Alat Tulis Kantor pada PT. Tata Bisnis Solusi masih sederhana, yaitu proses pengadaan barang masuk dan barang keluar dikerjakan secara manual. Belum maksimalnya proses Pengadaan Alat Tulis Kantor dikarenakan kurangnya media informasi pada PT. Tata Bisnis Solusi. Apabila ada transaksi barang masuk dan barang keluar dari gudang yang dilakukan saat ini masih menggunakan cara konvensional, yaitu menggunakan media kertas formulir barang masuk dan barang keluar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sistem pengadaan barang yang berjalan saat ini serta merancang sistem informasi pengadaan barang di PT. Tata Bisnis Solusi dengan menggunakan metode waterfall atau metode air terjun. Hasil dari penelitian ini diharapkan menghasilkan suatu sistem informasi yang efisien dan akurat dalam membantu   dan memudahkan proses pengadaan Alat Tulis Kantor dan pembuatan laporan pada PT. Tata Bisnis Solusi.

 

Kata Kunci: Pengadaan Alat Tulis Kantor, Pengadaan Barang.

 

 

ABSTRACT

Ahmad Sofiyan Hadi (12181633), Designing Information System for Office Stationery Procurement at PT. Web-Based Solution Business Governance.

PT. Tata Bisnis Solusi is an Information Technology company engaged in providing Document and Work Process Management Information System Solutions. PT. Tata Bisnis Solusi realizes the importance of effective and efficient Office Stationery Procurement. This is because the Procurement of Office Stationery is one of the supporting operational activities that run every day at PT. Business Governance Solutions. Office Stationery Procurement transaction processing system at PT. The Solution Business Administration is still simple, that is, the procurement process for incoming and outgoing goods is done manually. The process of Procurement of Office Stationery has not been maximized due to the lack of information media at PT. Business Governance Solutions. If there are transactions of goods entering and goods leaving the warehouse, which are currently carried out using the conventional method, namely using paper media for incoming goods and outgoing goods. The purpose of this study is to find out how the current procurement system is running and to design a procurement information system at PT. Business Management Solutions using the waterfall method or the waterfall method. The results of this study are expected to produce an information system that is efficient and accurate in assisting and facilitating the procurement process for Office Stationery and reporting at PT. Business Governance Solutions.

Keywords: Office Stationery Procurement, Procurement of Goods.

Kata Kunci
Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

Fahzi, M. R., & Suroto. (2017). Sistem Informasi Pengendalian Kegiatan Pembangunan Pada Pemerintah Kota Batam. Jurnal Ilmiah Zona Komputer, 7(3), 17–35.

Herliana, A., & Rasyid, P. M. (2016). Sistem Informasi Monitoring Perkembangan Software pada tahap Development Berbasi Web, (1), 41–50.

Heru Sulistiono, S. . (2018). Coding mudah dengan Codeigniter, JQuery, Bootstrap, dan Datatable. Jakarta?: PT Elex Media Komputindo. Coding Mudah dengan CodeIgniter, JQuery, Bootstrap, dan Datatable. Retrieved from https://www.google.co.id/books/edition/Coding_Mudah_dengan_CodeIgniter_JQuery_B/WpJuDwAAQBAJ?hl=id&gbpv=1&dq=code+igniter&printsec=frontcover%0Ahttps://books.google.co.id/books?id=WpJuDwAAQBAJ&printsec=frontcover&dq=abdul+kadir+javascript&hl=id&sa=X&ved=2

Hidayat, R., Marlina, S., & Utami, L. D. (2017). Perancangan Sistem Informasi Penjualan Barang Handmade Berbasis Website Dengan Metode Waterfall. Simnasiptek, 176–183.

Jannah, M. (2019). Perancangan Sistem Informasi Pendaftaran Organisasi Unit Kegiatan Khusus (UKK) Berbasis WEB Di IAIN Bukittinggi. Jurnal Informatika, 6(2), 185–192. https://doi.org/10.31311/ji.v6i2.6126

Julianti, M. R., Dzulhaq, M. I., & Subroto, A. (2019). Sistem Informasi Pendataan Alat Tulis Kantor Berbasis Web pada PT Astari Niagara Internasional. Jurnal Sisfotek Global, 9(2), 92–97.

Mubarok, A., Noor, C. M., & Sukajie, B. (2019). Sistem Informasi Inventory Dalam Mengolah Bahan Kayu Menjadi Produk Kusen di PB. Mekar Laksana. Jurnal Informatika, 6(2), 305–309. https://doi.org/10.31311/ji.v6i2.5167

Mujilan, A. (2017). Analisis dan Perancangan Sistem Perpektif Bidang Akuntansi. Retrieved from https://mujilan.files.wordpress.com/2017/05/mujilan_2017-aps-ed1-rev01-full-public.pdf

Nelfira, N., Suardinata, S., & Parwati, N. (2019). Aplikasi Penyaluran Bibit Perkebunan Berbasis Web Pada Dinas Perkebunan Kabupaten Pasaman Barat. Jurnal Informatika, 6(2), 322–328. https://doi.org/10.31311/ji.v6i2.6314

Rusli, Ansari Ahmar, & Abdul Rahman. (2019). Pemrograman Website dengan PHP-MySQL untuk Pemula  (Vol. 1). Retrieved from https://play.google.com/books/reader?id=1r6yDwAAQBAJ&pg=GBS.PR4

Siregar, H. F., Siregar, Y. H., & Melani, M. (2018). (2018). Perancangan Aplikasi Komik Hadist Berbasis Multimedia. JurTI (Jurnal Teknologi Informasi), 2(2), 113-121. JurTI (Jurnal Teknologi Informasi),2(2), 113–121. Retrieved from http://www.jurnal.una.ac.id/index.php/jurti/article/view/425

Tri Hartati. (2016). Vol . x No . x bulan xxxx 20xx JISICOM ( Journal of Information System , Informatics and Computing ) Vol . x No . x bulan xxxx 20xx e-ISSN?: 2597-3673 ( Online ) p-ISSN?: 2579-5201 ( Printed ) JISICOM ( Journal of Information System , Informatics and Comp. Journal of Chemical Information and Modeling, 3673(x), 1–7.

Yana Iqbal Maulana. (2017). Perancangan Sistem Informasi Aplikasi Penjualan Tekstil Secara Tunai. IJSE - Indonesian Journal on Software Engineering, 3(2), 92–97. Retrieved from http://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/ijse/article/view/2982/1933

Yanta, S., & Masturah, I. (2019). Perancangan Sistem Informasi Jasa Katering Berbasis Website. Bianglala Informatika, 7(1). https://doi.org/10.31294/bi.v7i1.5809

 

Detail Informasi

Tugas Akhir ini ditulis oleh :

  • 12181633 - Ahmad Sofiyan Hadi
  • Prodi : Sistem Informasi
  • Kampus : Ciledug A
  • Tahun : 2021
  • Periode : I
  • Pembimbing : Kartika Mariskhana, S.Kom, M.Pd
  • Asisten : Wahyudi, M.Kom
  • Kode : 0026.D3.SI.TA.I.2021
  • Diinput oleh : MDI
  • Terakhir update : 27 Januari 2022
  • Dilihat : 266 kali

TENTANG PERPUSTAKAAN


PERPUSTAKAAN UBSI


Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika merupakan layanan yang diberikan kepada civitas akademik khususnya mahasiswa untuk memperoleh informasi seperti buku, majalah, jurnal, prosiding, dll.

INFORMASI


Alamat : Jl. Kramat Raya No.98, Senen, Jakarta Pusat

Telp : +6285777854809

Email : perpustakaan@bsi.ac.id

IG : @perpustakaan_ubsi

Jam Operasional
Senin - Jumat : 08.00 s/d 20.00 WIB
Isitirahat Siang : 12.00 s/d 13.00 WIB
Istirahat Sore : 18.00 s/d 19.00 WIB

LINK TERKAIT


LPPM UBSI

Repository UBSI

E-Journal UBSI

E-Learning UBSI

Kemahasiswaan UBSI

Perpustakaan Nasional

e-Resources

Copyright © 2024 Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika