Sistem Informasi Reservasi Jasa Service Mobil Berbasis Web

  • Tika Tri Dewi Oktaviana
  • 2020

Abstrak

viii
ABSTRAK
Tika Tri Dewi Oktaviana (12174352), Sistem Informasi Reservasi Jasa Service Mobil Berbasis Web
Dalam sebuah dunia otomotif sering terjadi kegiatan bisnis berupa pelayanan perawatan kendaraan yang seringkali disebut dengan istilah bengkel. Bengkel memiliki peran yang penting bagi masyarakat untuk merawat kendaraan mereka apabila mengalami kerusakan. Pelayanan bengkel terhadap pelanggan juga sangat penting agar pelanggan merasa puas dengan kinerja bengkel tersebut, dan memperbaiki kendaraan yang rusak agar nyaman kembali ketika digunakan oleh pelanggan, merupakan tugas utama sebuah bengkel.Pada observasi yang telah dilakukan penulis masih ada beberapa bengkel yang kurang dalam pelayanannya diantaranya, pendataan jasa service tidak menggunakan sistem pendaftaran antrian dan dilakukan secara manual akibatnya sering terjadi ketidak teraturan dalam melayani jasa service. Laporan transaksi jasa service juga masih dibuat secara manual sehingga terjadi kesalahan penghitungan dalam biaya penanganan perawatan mobil.Untuk itulah penulis mencoba membuat progam jasa service mobil yang dapat memudahkan bengkel dalam pelayanan, terutama di bidang service.Program reservasi jasa service mobil ini menggunakan metode pengembangan waterfall, dalam penelitian menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi dan studi pustaka. Diharapkan program yang penulis buat dapat digunakan dengan baik dan dapat membantu bengkel dalam melayani service, karena program ini sangat memudahkan pelanggan karena pelanggan dapat membooking service terlebih dahulu, fungsi booking ini sangat berguna agar pelanggan tidak perlu berlama-lama menunggu giliran service. Selain itu pihak bengkel juga diuntungkan oleh program ini dikarenakan manajemen bengkel dapat tertata dengan lebih rapih.
Kata Kunci : Sistem Informasi, Service, Bengkel,Website
ix
ABSTRACT
Tika Tri Dewi Oktaviana (12174352), Web-Based Car Service Reservation Information System
In an automotive world business activities often occur in the form of vehicle maintenance services which are often referred to as repair shops. The repair shop has an important role for the public to take care of their vehicles if they are damaged. Repair shop service for customers is very important so that customers feel satisfied with the performance of the repair shop, and repairing a damaged vehicles to be comfortable again when customer want to use the vehicles is the main task of a workshop. In the observations that have been made by the author, there are still some repairshop that are lacking in their services, among others, the service data collection does not use a queue registration system and is manually. Service transaction reports are also still made manually so that there is have a wrong calculation of the cost of handling car maintenance. For this reason the author tries to make a program of car service that can facilitate repairshop especially in the field of service.This car service program uses the waterfall development method, in research using data collection techniques, namely observation and literature study. It is expected that the program the author made can be used well and can help the repair shop in serving service, because this program is very easy for customers the customers can book service in web, the booking function is very useful so that customers didn’t waiting to long for service turns. In addition, the repair shop also have a benefited from this program because the repair management can be arranged more neatly.
Keywords: Information Systems, Services, Repairshop, Website

Kata Kunci
Daftar Pustaka

57
DAFTAR PUSTAKA
Agus, I., Marisa, F., & Wijaya, I. D. (2018). Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Dan Penilaian Karyawan Warehouse Dengan Aplikasi Web. JOINTECS (Journal of Information Technology and Computer Science), 2(1).
Andriansyah, D. (2016). Sistem Informasi Pendaftaran Event Dengan PHP untuk Panduan Skripsi (A. Saputra (ed.)). CV. Asfa Solution.
Edukom, T. (2019). Pengenalan Internet (Arif (ed.)). Loka Aksara.
Hikmah, A. B., Supriadi, D., & Alawiyah, T. (2015). Cara Cepat Membangun Website Dari Nol.
Jubilee Enterprise. (2015). Mengenal Pemrograman Database. Elex Media Komputindo.
Lubis, A. (2016). Basis Data Dasar. In Deepublish.
Rerung, R. R. (2018). Pemrograman Web Dasar (pertama). Deepublish Publisher.
Rohi Abdulloh. (2018). 7 in 1 Pemrograman Web untuk Pemula. Elex Media Komputindo.
Setiawan, D. (2017). Buku Sakti Pemrograman Web : HTML, CSS, PHP, MySQL, & Javascript. (S. Adams (ed.); cet-1). Start Up.
Sukamto, R. A., & Shalahuddin, M. (2016). Rekayasa Perangkat Lunak Terstuktur dan Berorientasi Objek. Informatika.
Sundari, J. (2016). Sistem Informasi Pelayanan Puskesmas Berbasis Web. 2(1), 44–49.
Widhiananda, Igna, Arsa Suyadnya, I. M., & Oka Saputra, K. (2018). Rancang Bangun Aplikasi Reservasi Service Untuk Bengkel Sepeda Motor Berbasis Web. Jurnal SPEKTRUM, 4(2), 97.
58

Detail Informasi

Tugas Akhir ini ditulis oleh :

  • 12174352 - Tika Tri Dewi Oktaviana
  • Prodi : Sistem Informasi
  • Kampus : Kaliabang
  • Tahun : 2020
  • Periode : I
  • Pembimbing : Ani Yoraeni, S.Pd., M.Kom
  • Asisten :
  • Kode : 0235.D3.SI.TA.I.2020
  • Diinput oleh : OKT
  • Terakhir update : 21 Desember 2021
  • Dilihat : 304 kali

TENTANG PERPUSTAKAAN


PERPUSTAKAAN UBSI


Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika merupakan layanan yang diberikan kepada civitas akademik khususnya mahasiswa untuk memperoleh informasi seperti buku, majalah, jurnal, prosiding, dll.

INFORMASI


Alamat : Jl. Kramat Raya No.98, Senen, Jakarta Pusat

Telp : +6285777854809

Email : perpustakaan@bsi.ac.id

IG : @perpustakaan_ubsi

Jam Operasional
Senin - Jumat : 08.00 s/d 20.00 WIB
Isitirahat Siang : 12.00 s/d 13.00 WIB
Istirahat Sore : 18.00 s/d 19.00 WIB

LINK TERKAIT


LPPM UBSI

Repository UBSI

E-Journal UBSI

E-Learning UBSI

Kemahasiswaan UBSI

Perpustakaan Nasional

e-Resources

Copyright © 2024 Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika