Rancang Bangun Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Pendapatan Tarif Rawat Jalan Berbasis Web (Studi Kasus di Puskesmas Setiamekar Bekasi)

  • Ahmad Satibi Ilham
  • 2023

Abstrak

 

Ahmad Satibi Ilham (11200293), Rancang Bangun Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Pendapatan Tarif Rawat Jalan Berbasis Web (Studi Kasus di Puskesmas Setiamekar Bekasi)

Puskesmas Setiamekar adalah salah satu instansi pemerintahan yang bergerak di bidang jasa pelayanan kesehatan. Pada tanggal 1 Juli 2022, Puskesmas Setiamekar menjalankan Peraturan Bupati Bekasi nomor 68 tahun 2020 tentang tarif layanan pada pasien rawat jalan yang berobat ke puskesmas. Pada proses transaksi pembayaran tarif pelayanan rawat jalan pasien Puskesmas Setiamekar ditemukan masih dengan cara mencatat di buku kasir (manual), lalu petugas kasir melakukan rekapitulasi pendapatan tarif rawat jalan dan kemudian melaporkan hasil pendapatan tarif rawat jalan harian ke Bendahara Penerimaan BLUD. Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk membantu kasir pada saat melakukan pencataan pendapatan tarif dan mempermudah bendahara pendapatan BLUD untuk memperoleh laporan pendapatan tarif rawat jalan. Metode pengumpulan data dalam penyusunan tugas akhir adalah metode riset, wawancara dan studi pustaka. Metode pengembangan
software yang digunakan yaitu dengan metode waterfall yang terdiri dari analisis kebutuhan software, desain, pengkodean dan pengujian. Sistem yang dibangun menyediakan fasilitas seperti pengaturan user, proses pembayaran tarif rawat jalan, pencetakan invoice dan laporan jurnal umum. Sistem informasi akuntansi yang dibangun ini diharapkan dapat memberikan kemudahan serta meningkatkan kinerja secara efektif dan efisien bagi penggunanya.
Kata Kunci: Penerimaan Pendapatan, Tarif Rawat Jalan, Sistem Informasi Akuntansi
 

Kata Kunci
Daftar Pustaka

 

Abdulloh, R. (2016). Easy & Simple-Web Programming. Elex Media Komputindo. Andhika, D. I., Muharrom, M., Prayitno, E., & Siregar, J. (2022). Rancang Bangun Sistem Penerimaan Dokumen pada PT. Reasuransi Indonesia Utama. Jurnal
Informatika Dan Tekonologi Komputer (JITEK), 2(2), 136–145. Anggraeni, E. Y. (2017). Pengantar sistem informasi. Penerbit Andi. Destriana, R., Kom, M., Husain, S. M., Kom, S., Handayani, N., Kom, M., Siswanto, A. T. P., & Kom, S. (2021). Diagram UML Dalam Membuat Aplikasi Android
Firebase" Studi Kasus Aplikasi Bank Sampah". Deepublish. Enterprise, J. (2016). Mengenal PHP Menggunakan Framework Laravel. Elex Media Komputindo. Enterprise, J. (2018). HTML, PHP, dan MySQL untuk Pemula. Elex Media Komputindo. Hanifah, D., Prianto, C., & Riza, N. (2020). Buku laporan rancang bangun aplikasi
pengambilan keputusan dalam pemilihan karyawan pada kegiatan akademik
perusahaan dengan menggunakan perbandingan metode topsis dan metode
promethee (Vol. 1). Kreatif. Hutahaean, J. (2015). Konsep sistem informasi. Deepublish. Marina, A., Wahjono, S. I., & Suarni, A. (2018). Sistem informasi akuntansi: teori dan
praktikal. UMSurabaya Publishing. Mulyani, S. (2017). Metode Analisis dan perancangan sistem. Abdi Sistematika. Nugraha, D. B., Azmi, Z., Defitri, S. Y., Pasaribu, J. S., Hertati, L., Saputra, E., Fauzan, R., Ilyas, M., Alfian, A., & Fau, S. H. (2023). Sistem informasi akuntansi. Global Eksekutif Teknologi. Nurhadi, A. (2018). Penerapan Metode Waterfall Dalam Sistem Informasi Penyedia Asisten Rumah Tangga Secara Online. Jurnal Khatulistiwa Informatika, 6(2). Palit, R. V, Rindengan, Y. D. Y., & Lumenta, A. S. M. (2015). Rancangan Sistem Informasi Keuangan Gereja Berbasis Web Di Jemaat GMIM Bukit Moria Malalayang. Jurnal Teknik Elektro Dan Komputer, 4(7), 1–7. Pratiwi, Y., & Putri, R. F. (2021). Analisis Akuntansi Pendapatan Berdasarkan PSAK 72 Pada PT. Nexusled Cahaya Lestari. Jurnal Multidisiplin Madani, 1(1), 61– 70. Prehanto, D. R., Kom, S., & Kom, M. (2020). Buku Ajar Konsep Sistem Informasi. Scopindo Media Pustaka. Ramadhan, R. F., & Mukhaiyar, R. (2020). Penggunaan Database Mysql dengan Interface PhpMyAdmin sebagai Pengontrolan Smarthome Berbasis Raspberry Pi. JTEIN: Jurnal Teknik Elektro Indonesia, 1(2), 129–134. Rerung, R. R. (2018). Pemrograman Web Dasar. Deepublish. Rusli, M. S., Ahmar, A. S., & Rahman, A. (2019). Pemrograman Website dengan
PHP-MySQL untuk Pemula. Yayasan Ahmar Cendekia Indonesia. Setiawan, D. (2017). Buku sakti pemrograman web: html, css, php, mysql & javascript. Anak Hebat Indonesia. Suhari, S., Faqih, A., & Basysyar, F. M. (2022). Sistem Informasi Kepegawaian Mengunakan Metode Agile Development di CV. Angkasa Raya. Jurnal
Teknologi Dan Informasi, 12(1), 30–45. Supardi, Y. (2019). Semua Bisa Menjadi Programmer Laravel Basic. Elex Media Komputindo. Surya, C., & Jannah, M. (2020). Desain Web bagi Pemula. Elex Media Komputindo. Suwarya, F. M. (2021). Kolaborasi Aplikasi dan Pemanfaatan Internet. Guepedia. Tamarawati, S., Hatmoko, B. D., & Adnyani, L. P. W. (n.d.). Aplikasi Sistem Informasi
Pengolahan Data Administrasi Pada Klinik Mitra Sehat Jakarta Selatan
Berbasis Java. Yudhanto, Y., & Prasetyo, H. A. (2019). Mudah menguasai framework laravel. Elex Media Komputindo.
 

Detail Informasi

Tugas Akhir ini ditulis oleh :

  • 11200293 - Ahmad Satibi Ilham
  • Prodi : Sistem Informasi Akuntansi
  • Kampus : Kaliabang
  • Tahun : 2023
  • Periode : II
  • Pembimbing : Anastasia Siwi Fatma Utami, M.Kom.
  • Asisten : Melyani, S.Pd, MM
  • Kode : 0003.D3.SIA.TA.II.2023
  • Diinput oleh : AHF
  • Terakhir update : 14 November 2023
  • Dilihat : 85 kali

TENTANG PERPUSTAKAAN


PERPUSTAKAAN UBSI


Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika merupakan layanan yang diberikan kepada civitas akademik khususnya mahasiswa untuk memperoleh informasi seperti buku, majalah, jurnal, prosiding, dll.

INFORMASI


Alamat : Jl. Kramat Raya No.98, Senen, Jakarta Pusat

Telp : +6285777854809

Email : perpustakaan@bsi.ac.id

IG : @perpustakaan_ubsi

Jam Operasional
Senin - Jumat : 08.00 s/d 20.00 WIB
Isitirahat Siang : 12.00 s/d 13.00 WIB
Istirahat Sore : 18.00 s/d 19.00 WIB

LINK TERKAIT


LPPM UBSI

Repository UBSI

E-Journal UBSI

E-Learning UBSI

Kemahasiswaan UBSI

Perpustakaan Nasional

e-Resources

Copyright © 2024 Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika