Pengaruh pelatihan kerja dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan indihome pada pt. Telkom indonesia jakarta utara

  • Wilma Nurfalah
  • 2023

Abstrak

PT. Telkom Indonesia (persero) Tbk. sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa telekomunikasi, perusahaan menyadari bahwa peningkatan produktivitas kerja pada proses pelayanan merupakan salah satu faktor sukses untuk memperkuat daya saing perusahaan. Persaingan dalam industri bisnis telekomunikasi sekarang ini sangatlah ketat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan kerja dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan indihome, seberapa berpengaruhnya variabel pelatihan kerja dan lingkungan kerja dalam produktivitas kerja pada PT. Telkom Indonesia Jakarta Utara dan jumlah sampel yang didapatkan sesuai kesepakatan batasan dalam penelitian yang disetujui berjumlah 52 responden. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah non probability sampling dengan teknik sampling jenuh. Metode pendekatan dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan metode observasi dan kuesioner. Teknik analisa data yang digunakan adalah uji instrument, analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis dengan menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel pelatihan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, variabel lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, variabel pelatihan kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan.

Kata Kunci
Daftar Pustaka

Aditya, M. R., & Rahardja, E. (2015). Data Produktivitas Karyawan PT . Primatexco Indonesia Batang ( unit weaving / pertenunan ) Tahun 2011 s / d 2013. 4, 1–14.
Lestari, P. A., Agung, A., & Sriathi, A. (n.d.). PENGARUH PELATIHAN KERJA, LINGKUNGAN KERJA FISIK SERTA MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI PADA PT. TASPEN (PERSERO) KANTOR CABANG DENPASAR.
Nurul Fizia, M. I. M. (2018). Pengaruh Pelatihan Dan Pengembangan Karirterhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Tri Megahmakmur. Jurnal Dinamika Umt, 3(1), 1–12. https://doi.org/10.31000/dinamika.v3i1.1091
R.V.bolung, S.Moniharapon, G. G. L. (2018). Pengaruh Pelatihan Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Bpmpd Provinsi Sulawesi Utara. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 6(3), 1838–1847.
Safitri, D. E. (2019). Pengaruh Pelatihan Terhadap Kinerja Karyawan the Effect of Training on Employee Performance. Dimensi, 8(2), 240–248.
Santoni, N. P. C. C., & Suana, I. W. (2018). Pengaruh Kompensasi, Motivasi, Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Divisi Sales Di Honda Denpasar Agung. E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana, 7(10), 5379. https://doi.org/10.24843/ejmunud.2018.v07.i10.p07
Siswadi, Y. (2017). Pengaruh Pelatihan Dan Disiplin Terhadap Produktivitas Kerja
Karyawan Pada PT. Jasa Marga Cabang (Belmera) Medan. Jurnal Ilmiah
Manajemen Dan Bisnis, 17(01), 124–137.
Tambunan, A. P. (2018). Lingkungan Kerja Dan Kepuasan Kerja Karyawan: Suatu Tinjauan Teoretis. Jurnal Ilmiah Methonomi, 4(2), 180.http://methonomi.net/index.php/jimetho/article/download/86/95%0A

Detail Informasi

Tugas Akhir ini ditulis oleh :

  • 64190389 - Wilma Nurfalah
  • Prodi : Manajemen
  • Kampus : Kramat 98
  • Tahun : 2023
  • Periode : I
  • Pembimbing : Ana Ramadhayanti, S.I.Kom., M.M.
  • Asisten : -
  • Kode : 0237.S1.MJ.SKRIPSI.I.2023
  • Diinput oleh : AMW
  • Terakhir update : 07 Juni 2024
  • Dilihat : 11 kali

TENTANG PERPUSTAKAAN


PERPUSTAKAAN UBSI


Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika merupakan layanan yang diberikan kepada civitas akademik khususnya mahasiswa untuk memperoleh informasi seperti buku, majalah, jurnal, prosiding, dll.

INFORMASI


Alamat : Jl. Kramat Raya No.98, Senen, Jakarta Pusat

Telp : +6285777854809

Email : perpustakaan@bsi.ac.id

IG : @perpustakaan_ubsi

Jam Operasional
Senin - Jumat : 08.00 s/d 20.00 WIB
Isitirahat Siang : 12.00 s/d 13.00 WIB
Istirahat Sore : 18.00 s/d 19.00 WIB

LINK TERKAIT


LPPM UBSI

Repository UBSI

E-Journal UBSI

E-Learning UBSI

Kemahasiswaan UBSI

Perpustakaan Nasional

e-Resources

Copyright © 2024 Perpustakaan Universitas Bina Sarana Informatika